Training Gratis Membangun Aplikasi Database Menggunakan Delphi

Anda ingin training Membuat Aplikasi Database Menggunakan Delphi? Anda ingin training Delphi tapi tidak ada biaya? Hmmm... jangan khawatir. Zarko Gajic , penulis artikel-artikel delphi berkualitas akan membantu anda. Anda hanya mendaftar di sini, kemudian anda akan diirimi 26 email (1 hari 1 email) yang berisi materi pemrograman database menggunakan delphi. Jangan khawatir, ini bukan spam. Saya juga tidak akan mengirimi anda spam, karena saya sendiri juga benci spam.


Berapa Lama Training Ini Berlangsung?
Training ini nanti akan berlangsung selama 26 hari. Anda akan menerima materi pertama setelah anda mendaftar. Selanjutnya anda akan dikirimi email kedua dan seterusnya sehari satu email.

Apa Yang Saya Pelajari?

Dalam training gratis ini, anda akan mempelajari bagaimana cara men-design, men-develop dan melakukan testing aplikasi database menggunakan ADO. Training ini akan menitikberatkan pada penggunaan ADO yaitu melakukan koneksi database menggunakan TADOConnection, bekerja dengan Table dan Queriy, meng-handle exception , membuat laporan, dll.

Apakah Ada Syarat Khusus Untuk Mengikuti Training ini ?

Sebenarnya tidak ada syarat khusus untuk mengikuti training gratis ini. Anda hanya cukup mendaftar di sini, kemudian anda akan dikirimi materinya melalui email. Namun, supaya anda mudah mempelajari materi di training ini, anda sebaiknya memperhatikan hal-hal sbb :

1. Sebaiknya anda mengerti bahasa inggris. (Materi akan disampaikan dengan bahasa inggris)
2. Memahami dasar -dasar permograman delphi.
3. Sabar : )

0 comments:

Post a Comment